Rabu, 13 April 2011

Manusia Dan Keadilan

halo greendayerz,,udah lama juga yah saya ngga update blog ini..

Pada postingan kali ini saya mendapat tugas dari kampus untuk mereview tentang manusia dan keadilan,mungkin kita semua sudah tau bahwa manusia dengan keadilan sangat berhubungan erat.misalnya manusia tidak bisa lepas dari keadilan dan begitu juga sebaliknya keadilan pun tidak bisa lepas dari peran serta sang manusia tersebut.
Keadilan sendiri oleh Plato di proyeksikan pada diri manusia sehingga yang di katakan adil adalah orang yang mengendalikan diri dan perasaannya di kendalikan oleh akal,sedangkan Socrates memproyeksikan keadilan pada pemerintahan.
Menurut pendapat yang lebih umum di katakan bahwa keadilan itu adalah pengakuan yang seimbang antara hak-hak dan kewajiban,saya pribadi setuju dengan pendapat tersebut karena menurut saya keadilan dapat berjalan dengan baik jika ada keseimbangan antara hak seorang manusia dengan kewajibannya sebagai seorang manusia yang berbangsa dan bernegara.

Di sini saya akan menjelaskan berbagai macam keadilan
  • Keadilan legal atau keadilan moral
Plato berpendapat bahwakeadilan dan hukum merupakan substansi rohani umum dari masyarakat yang membuat dan sudah menjadi kesatuannya.
  • Keadilan Distributive
Aristoteles berpendapat bahwa keadilan akan terlaksana bilamana hal-hal yang sama di perlukansecara sama dan hal-hal yang tidak sama di perlakukan tidak sama
  • Keadilan Komutatif
Keadilan ini bertujuan untuk memelihara ketertiban masyarakat dan kesejahteraan umum bagi Aristoteles pengertian keadilan ini merupakan asas pertalian dan ketertiban dalam masyarakat.

demikianlah review dari pengertian dari keterkaitan antara manusia dengan keadilan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar